Thursday, April 9, 2015

Sectoral IHSG per 13 April 2015

Sepanjang pergerakan IHSG dalam sepekan telah menorehkan kembali rekor baru, hal ini tentunya merupakan bentuk kepercayaan investor yang terbentuk lewat capital inflow [tercatat selama bulan april pada kisaran 1,5T], rilis data ekonomi dalam negri juga menggambarkan kondisi perekonomian dalam keadaan stabil dan terkendali, hal ini turut menunjang keyakinan investor terhadap negara kita, dan jika melihat dari kondisi nilai tukar terlihat bahwa USD sedang mengalami fase penuh dengan tekanan yang tentunya akan memberikan dampak positif terhadap pergerakan nilai mata uang kita.
IHSG didalam pergerakannya masih menunjukkan kebetahan berada dalam jalur uptrend, dimana jika terjadi koreksi dapat dikategorikan wajar adanya, ditengah tengah perjalanan naiknya, hal ini dapat dijadikan momentum oleh investor serta dijadikan peluang untuk melakukan akumulasi pembelian, dalam pekan ini IHSG berpotensi untuk kembali mencetak rekor baru diiringi oleh beberapa rilis data ekonomi yang diperkirakan akan stabil, salah satunya adalah BI rate, dan beberapa sector yang akan mendorong penguatan IHSG diantaranya adalah :
- FINANCE
- CONSUMER
- PROPERTY
- INFRASTRUCTUR
- MISC INDUSTRY
sedangkan untuk sector MINING dan AGRI masih dapat dicermati untuk kategori jangka pendek terkait nilai tukar dan harga CPO.




Salam profit tiada henti
Pin BB : 2BB0C6A8
Milis : kampoengsaham@yahoogroups.com

No comments:

Post a Comment